Pengamanan Pelantikan Perangkat Desa Purwogondo , Polsek Boja Perketat Pengawasan Prokes

  • Whatsapp

Sharing is caring!

Reporter : Peni Kusumawati

Sumber : Humas Polres Kendal

BNNEWS | KENDAL

Polsek Boja melakukan pengamanan pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan perangkat Desa Purwogondo Kecamatan Boja Kabupaten Kendal bertempat di Aula Balaidesa Purwogondo, Kamis (14/10/2021).

 

Selain melakukan pengamanan, kehadiran Petugas Kepolisian Polsek Boja disini untuk memastikan bahwa pelaksanaan kegiatan mematuhi protokol kesehatan, mengingat saat ini masih pandemi covid 19, maka protokol kesehatan harus selalu diutamakan.

 

Seperti yang tampak pada pagi tadi, petugas Kepolisian yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Boja IPTU Agus Wibowo SH melakukan pengawasan ketat terkait penerapan protokol kesehatan, mulai dari pengecekan suhu, cuci tangan/hand sanitiser, memakai masker dan menjaga jarak.

 

Acara pelantiklan yang digelar di Aula Balaidesa Purwogondo tersebut dihadiri oleh Camat Boja Sucipto beserta staf, Kapolsek Boja IPTU Agus Wibowo beserta anggota, Anggota Koramil Boja, Kades Purwogondo Candra Awida beserta perangkat, BPD Desa Purwogondo dan toga/ tomas desa Purwogondo.

 

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dilangsungkan di Aula Balaidesa Purwogondo melantik saudara Eko Prasetyo sebagai Kepala dusun Mangir Ngijo dan saudari Ida Yuliani sebagai Kepala dusun Kalongan.

 

Pesan Kepala Desa Purwogondo Candra Awida kepada perangkat desa yang baru saja dilantik untuk bisa bekerja dengan baik.

“Semoga perangkat Desa yang baru dilantik bisa segera menyesuaikan di lingkungan yang baru di bidangnya masing masing dan semoga bisa amanah sesuai apa yang diharapkan oleh masyarakat”, ucap Candra.

 

Saat menghadiri acara pelantikan, Kapolsek Boja mengucapkan selamat kepada perangkat desa yang baru dilantik. “selamat dan sukses atas jabatan barunya semoga amanah dan barokah. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada panitia penyelenggara, acara berlangsung dengan tertib protokol kesehatan,” ucapnya.

 

Kapolsek juga berhharap bahwa Pemerintah desa Purwogondo dan seluruh elemen masyarakat dapat bekerjasama dengan baik dalam penanggulangan covid 19, sehingga pandemi segera berakhir.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.