BN NEWS, NANGGUNG – BOGOR
Cuaca hujan yang terus menerus mengharuskan pencarian warga yang tertimbun longsor dihentikan sementara (08/11).
Seorang warga yang diketahui bernama SUDIAN (Laki-laki, 36th), asal Kp. Siranggap RW 04 RT04 ds Nanggung Kecamatan Nanggung Kabupaten Bogor, dikabarkan tertimbun longsoran tanah di lokasi bekas galian PT. Antam Kecamatan Nanggung pada Jumat sore (07/11).
“Setelah mendengar informasi tersebut pada Jumat sore (07/11), kami langsung membentuk tim pencarian bersama Muspika dan Security PT. ANTAM Hingga sore tadi (08/11), karena cuaca hujan terus menerus sehingga kami menghentikan sementara proses pencarian korban.”, tutur Kapolsek Nanggung Polres Bogor Iptu Dedi. (BAP / Red ).