Polres Kendal Lakukan Pengamanan Dan Pengawalan KunKer MENPORA Di Kabupaten Kendal

Sharing is caring!

Reporter : Peni Kusumawati

Sumber : Humas Polres Kendal

Bacaan Lainnya

BNNEWS : KENDAL

Polres Kendal lakukan pengamanan Kunjungan kerja Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI) Zainudin Amali di Kabupaten Kendal dalam memantau inovasi yang dibuat oleh Pemerintah Kabupaten Kendal terkait Sport Tourism, Senin (25/10/2021).

 

Menpora RI Zainudin Amali dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi terkait rencana pengembangan Sport Tourism yang ada di Kendal, selain itu pihaknya mengatakan bahwa Olahraga yang dipadu dengan Pariwisata sangat jarang.

“Pengembangan sport tourism yang ada di Kendal sangatlah baik, apalagi olahraga dengan wisata itu masih jarang di Indonesia dan jika pengembangan ini sudah terwujud, tidak hanya di tingkat Nasional bahkan Internasional pasti akan dicari,” Ujar Zainudin Amali

 

Dalam kunjungan kerja Menteri Pemuda dan Olahraga RI Dr Zaenudin Amali dan Rombongan di Kabupaten Kendal, Polres Kendal telah menyiapkan sejumlah personel untuk mengamankan sejumlah kegiatan selama di wilayah yang masuk dalam wilayah hukum Polres Kendal.

 

Kabag Ops Polres Kendal AKP Winarno menjelaskan bahwa, “dalam rangkaian kunjungan kerja Menteri Pemuda dan Olahraga Dr Zaenudin Amali dan Rombongan di Kabupaten Kendal, kami telah menurunkan personel yang mengamankan kegiatan menteri dari tanggal 10 s/d 12 Februari 2021 dibeberapa tempat seperti di Santoso Stable Boja, Pendopo Bahurekso, Stadion Utama Kendal dan Desa Suber Sari Kecamatan Ngampel Kabupaten Kendal serta selama pengamanan jalur dan pengawalan selama kunker tersebut, berjalan aman dan kondusif” jelas Kabag Ops.

 

Saat memimpin langsung prngamanan dan pengawalan di Kendal Kabag Ops menambahkan

“Bahwa untuk melengkapi pelaksanaan tugas tersebut Kapolres Kendal telah mengeluarkan surat perintah tentang pelaksanaan tugas pengawalan dan pengamanan kunjungan kerja Menteri Pemuda dan Olahraga -RI Dr Zaenudin Amali bersama rombongan selama tiba di wilayah hukum Polres Kendal”, tambahnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.