Sekali Lagi, Pembangunan Kandang Ternak di Bangun Oleh Binmas Noken Demi Mensejahterakan Masyarakat

Sharing is caring!

Reporter   : Seno Heru Sutopo

Sumber     : Bid Humas Polda Papua

BN News || Jayapura~

Satgas Binmas Noken Operasi Damai Cartenz 2022 sekali lagi memberikan bangunan kandang untuk ternak Babi kepada masyarakat, Kamis (31/03).

Kandang Babi tersebut sebelumnya di buat di Bapak Kepala Suku Yarinus Hagabal dan sekarang dilakukan di Ibu Yapena.

Dikesempatan itu Kasat Binmas Iptu Yonias Purwanto menjelaskan bahwa pembangunan kandang ternak untuk hewan ini dilakukan sehingga masyarakat dapat beternak dalam membantu perekonomian.

“Program ini merupakan salah satu program dimana menjadikan masyarakat dapat menambah perekonomian untuk kepentingan keluarga,” ujarnya.

Ditambahkan bahwa usai dengan pembangunan ini akan dilakukan pemberian bibit Babi kepada Keluarga dari Ibu Yapena secara Simbolis.

Disisi lain Suami dari Ibu Yapena yaitu Isak Murib mengucapkan terimakasih banyak kepada Binmas Noken atas pembangunan kandang babi yang di berikan untuk kelurga.

“Saya merasa senang dan saya merasa Binmas Noken terus membantu saya serta masyarakat disini,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.