Parhan Krisna Yusup Raih Suara Terbanyak Pada Pilkades Cibodas

Sharing is caring!

BN NEWS || GARUT – Calon Kepala Desa Parhan Krisna Yusup, S.IP., memperoleh suara terbanyak dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Gelombang II Tahap 2 Tahun 2023 Kabupaten Garut.

Parhan Krisna Yusup merupakan calon kepala desa nomor urut 3 itu memperoleh suara terbanyak dari lima calon kepala desa yang ikut berkontestasi pada ajang Pilkades Cibodas. Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut.

Bacaan Lainnya

Terpantau media di Aula Kantor Desa Cibodas, Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD) menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara.

Rapat Pleno dihadiri oleh Forkopimcam Cikajang dan disaksikan oleh Ketua KPPSD, saksi calon Kepala Desa, BPD Cibodas dan Pejabat Kepala Desa Cibodas.

Dalam berita acara yang dibacakan Asep Yunior Ketua PPKD Cibodas, Perolehan suara terbanyak diraih oleh Parhan Krisna Yusup, S.IP., dengan total jumlah suara sebanyak 2.230, disusul oleh nomor urut calon 5 Senjana Permana D dengan jumlah suara 919, nomor urut calon 3 Aip, SH.I., sebanyak 765, nomor urut calon 2 Neneng Sumiati, S.Pd., M.Si., memperoleh suara 543, dan nomor urut calon 4 Sutisna memperoleh suara 392.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.