Sinergitas dan Keharmonisan Tiga Pilar Kecamatan Cikajang Nampak di Momentum HUT Bhayangkara Ke-77

Sharing is caring!


BN NEWS || Garut – Di HUT Bhayangkara Ke-77, Danramil 1116/Cikajang Kapten Inf Hartono Panggabean bersama anggota, Kasi Trantib Cikajang Tasep Tateng Rustiawan dan Ketua DPK Apdesi Cikajang Dede Somantri mendatangi Polsek Cikajang dengan membawa kue ulang tahun yang di berikan langsung kepada Plh. Kapolsek Cikajang Iptu Asep Saepudin. Sabtu (01/07/23)

Sebagai perwujudan sinergitas TNI-POLRI, Komandan Koramil 1116/Cikajang, menyampaikan ucapan, “Selamat HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, semoga semakin sukses dan sinergitas TNI-POLRI semakin erat untuk menjadi pengayom, pelayan dan pelindung masyarakat,” ucap Kapten Inf Hartono Panggabean.

Bacaan Lainnya

Di masa mentum HUT Bhayangkara Kapten Inf Hartono Panggabean sinergitas TNI-POLRI bisa berjalan berdampingan dan selaras untuk menjaga keutuhan dan keamanan NKRI, khususnya di wilayah kecamatan Cikajang.

Terpantau di lokasi, kegiatan tersebut menunjukan sinergitas dan keharmonisan Tiga Pilar Kecamatan Cikajang dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Dengan kedatangan Danramil beserta anggota, Kasi Trantib mewakili Camat juga Ketua DPK Apdesi Cikajang, Kapolsek Cikajang menyampaikan ucapan terimakasih nya, “Mewakili anggota Polsek Cikajang, saya ucapkan terimakasih atas penghargaan dan penghormatan yang di berikan oleh Danramil beserta anggota Koramil 1116/Cikajang, semoga sinergitas ini semakin terjalin, dan menjadi lebih baik ke depan nya,” ucap Iptu Asep Saepudin. (Cepi Gantina)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.