Masa Jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, di Perpanjang Hingga April 2024

Sharing is caring!

BN News || Bogor – Wali Kota Bogor Bima Arya dan Wakil Wali Kota Dedie Rachim , Tidak jadi Pensiun Karena Masa Jabatannya di perpanjang Hingga April 2024, Kota Bogor Jawa Barat. (22/12/2023)

Masa Jabatan yang akan berakhir Desember 2023, diperpanjang setelah Gugatan di kabulkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK) pada kamis (21/12/2023).

Bacaan Lainnya

Sebelum ada Putusan ini, pada hari Rabu (20/12/2023), Bima Arya dan Dedie Rachim menggelar Acara Perpisahan atau berpamitan yang di hadiri oleh seluruh elemen Masyarakat Kota Bogor yang sudah 10 tahun memimpin, turut dihadiri juga oleh AHY Ketua Umum Partai Demokrat.

“Keputusan Mahkamah Konstitusi adalah Keputusan tertinggi dan kita akan bekerja sampai akhir masa Jabatan,” ujar Bima Arya.

Keputusan ini diharapkan segera di tindaklanjuti ke depannya, memastikan tidak ada lagi proses penunjukan Pj, saat ini yang informasinya sudah di ajukan oleh Ketua DPRD Kota Bogor.

“Dalam masa perpanjangan jabatan ini, saya berjanji akan menyelesaikan PR yang belum terselesaikan yaitu Finalisasi Masjid Agung, penataan Angkot dan mengawal perencanaan pembangunan jangka panjang di tahun 2024, target saya harus selesai sampai April 2024,” Ujar Bima.

(Zaenal DR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.