Korps Gabungan Potensi Pertahanan Negara (FKBN) Bagikan Ratusan Takjil Gratis Di Depan Makodim 0731/Kulon Progo

Sharing is caring!

BN NEWS || KULON PROGO – KOGAPHAN Korps Gabungan Potensi Pertahanan Negara DIY (FKBN) kembali terjun ke medan lintasan untuk membagikan ratusan takjil gratis untuk berbuka puasa. Kegiatan ini di komandoi langsung oleh saudara Asep Susilo A.S. Minggu (31/3/2024)

Bacaan Lainnya

Bulan Ramadhan sebagai bulan yang penuh dengan berkah, bulan penuh rahmat dan juga penuh ampunan, berdasarkan hadits diterangkan bahwa “Ramadhan itulah bulan yang Allah mewajibkan atas kamu berpuasa didalamnya dan aku telah mensyari’atkan untukmu ibadah malamnya maka barang siapa berpuasa di bulan Ramadhan dan beribadah di malam harinya karena iman dan mengharap ridho Allah, maka diampuni ia dari dosa-dosanya seperti bayi yang baru lahir dari rahim ibunya”.

Memanfaatkan momentum di Bulan Ramadhan, Korps Gabungan Potensi Pertahanan Negara Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (KOGAPHAN DIY) mengadakan kegiatan selama Bulan suci Ramadhan.

Adapun kegiatan yang dilakukan adalah berbagi ratusan takjil gratis untuk berbuka puasa kepada masyarakat sekitar yang melintas di area alun-alun Wates tepatnya di depan Makodim 0731 Kulon Progo. Kegiatan berbagi takjil gratis untuk berbuka puasa ini dilakukan pada puasa ke 20 tepatnya Minggu, 31 Maret 2024 yang merupakan agenda tahunan dari Kader Bela Negara (FKBN).

Asep Susilo A.S menyampaikan bahwa kegiatan berbagi takjil gratis untuk berbuka puasa merupakan bagian dari pengamalan nilai-nilai Bela Negara. Kegiatan ini juga sebagai wujud tali asih atau kepedulian kami terhadap sesama khususnya dibidang kemanusiaan. Sebab manusia merupakan makhluk sosial dan makhluk religius. Maka sudah seyogyanya kita untuk terus bersyukur dan berbagi kebaikan.

Bulan ramadhan sebagai momentum yang sangat baik bagi kita untuk bersedekah. Sebab dengan bersedekah akan meningkatkan rasa bersyukur kita kepada Allah SWT. Selain itu juga dengan bersedekah akan menambah nikmat dalam hidup. Oleh sebab itu di bulan ramadhan ini mari terus untuk berbagi kebaikan. Karena berbagi itu indah dan berbagi itu rahmat.

Selain itu kegiatan berbagi takjil ini juga untuk meningkatkan tali silaturahim antar rekan-rekan Kader Bela Negara dan masyarakat sekitar. Dengan hal ini tentu akan tercipta persatuan dan kesatuan di masyarakat. Pungkas Asep Susilo A.S selaku Komandan KOGAPHAN – Satkowil DIY.

Kegiatan ini dihadiri oleh rekan-rekan KOGAPHAN Kader Bela Negara dari Komponen Cadangan Tri Matra, Forum Kader Bela Negara, PAMSUS Bela Negara DIY dan Keluarga Besar Kodim 0731/Kulon Progo

Diharapkan kegiatan berbagi takjil gratis untuk berbuka puasa ini dapat memberikan keberkahan pada seluruh masyarakat baik rekan-rekan Kogaphan maupun masyarakat supaya bisa menjadi pribadi yang baik dan bisa menjadi manusia yang peduli terhadap sesama, selalu jujur dan ikhlas dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya. (Tio-FKBN)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.