BN NEWS, Garut || Humas Koni Kabupaten Garut, Agus Barkah, M.Si., bersama tim melakukan inspeksi dan monitoring kesiapan Kecamatan Cikajang yang akan menjadi tuan rumah babak kualifikasi cabang olahraga bola voli dalam Forkab Garut Tahun 2024. Kegiatan ini dilakukan di GOR AJ Futsal Corner, Desa Mekarsari tempat yang akan menjadi arena pertandingan. Senin (3/6/2024)
Dalam kegiatan inspeksi tersebut, tim Monitoring Koni Kabupaten Garut didampingi oleh camat Riyana Tasripin, S.Sos., dan ketua KOK Cikajang H Deden Sahal. Mereka melakukan pengecekan terhadap fasilitas, lapangan, dan kesiapan pengelolaan acara agar semua berjalan lancar dan sesuai standar yang telah ditetapkan.
Agus Barkah menyampaikan pentingnya persiapan yang matang untuk menyukseskan acara Forkab Garut Tahun 2024. Dengan melakukan inspeksi dan monitoring, diharapkan semua persiapan dapat berjalan dengan baik dan mendukung keberhasilan acara tersebut.
“Pada hari ini kami melakukan inspeksi dan monitoring kesiapan Kecamatan Cikajang yang akan menjadi tuan rumah babak kualifikasi cabang olahraga bola voli dalam Forkab Garut Tahun 2024. Tujuannya adalah untuk mengecek kesiapan Kecamatan Cikajang untuk menyelenggarakan babak kualifikasi cabang olahraga bola voli yang akan diselenggarakan mulai tanggal 21 Juni 2024,” katanya kepada Bela Negara News.
“Di Cikajang akan ada tujuh kontingen yang akan bertanding. Tadi kami sudah cek kesiapannya dari mulai perijinan, kelengkapan dan lain lain. Alhamdulillah kami sudah inventarisasi dan barangkali tinggal penyempurnaan karena kita juga masih punya space waktu untuk melengkapi kekurangan yang ada disini,” sambungnya.
Dirinya juga mengajak kepada masyarakat untuk datang langsung memberikan dukungan dengan tertib kepada timnya masing-masing. Di AJ Futsal Corner ada tujuh kecamatan yang akan mengikuti babak kualifikasi bola voli yang tentunya akan dihadiri juga oleh para suporternya.
Sementara Camat Cikajang Riyana Tasripin dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa kehadiran tim Monitoring Koni Kabupaten Garut juga sebagai bentuk dukungan dan supervisi untuk memastikan bahwa pelaksanaan acara berjalan sesuai rencana dan tidak menimbulkan masalah.
“Pada pelaksanaanya nanti para peserta dan para pendukungnya diharapkan dapat menikmati acara dengan aman dan nyaman serta dapat meningkatkan semangat olahraga di Kabupaten Garut,” ucap Riyana Tasripin. (Cepi Gantina)