Tim Serap Gabah Bantarkawung Berhasil Angkut 2.445 Kg Gabah Petani

Sharing is caring!

Brebes. Belanegaranews.com || Babinsa Koramil 12/Bantarkawung Kodim 0713/Brebes Korem 071/Wijayakusuma, Koptu Triyono melaksanakan kegiatan pendampingan dan pemantauan serap gabah oleh Mitra Bulog Cimohong Brebes di Desa Jipang dan Desa Ciomas Kec. Bantarkawung Kab. Brebes, Senin (10/03/2025).

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini dihadiri Mitra Bulog Kecamatan Bantarkawung Ibu Towiyah, Koordinator PPL Kecamatan Bantarkawung Doeleman, Sp beserta anggota.

Babinsa Koptu Triyono menyampaikan, pendampingan yang dilakukannya merupakan wujud sinergi secara melekat antara Mitra Bulog dan TNI dalam menjaga ketahanan pangan nasional. “Kami hadir untuk memastikan proses penyerapan gabah sesuai target berjalan lancar serta mendukung kesejahteraan para petani dalam mendapatkan harga jual yang layak,” ujar Triyono.

Ia melanjutkan, Tim Serap Gabah (Sergab) Bantarkawung bersama Mitra Bulog melakukan pengecekan kadar air gabah serta penentuan harga sebesar Rp 6.500,- per kilogram. Selanjutnya, dilakukan proses penimbangan gabah di gudang. “Dengan adanya program ini, diharapkan kesejahteraan petani dapat meningkat dan mendapatkan keuntungan lebih baik serta ketahanan pangan nasional tetap terjaga,” ucapnya.

Disela-sela kegiatan Koordinator PPL Kecamatan Bantarkawung Doeleman, SP. Juga menambahkan bahwa hari ini serapan gabah berada di Dua Desa yakni Desa Jipang dan Desa Ciomas sesuai jadwal panen perwilayah yang sudah di input BPP Kecamatan Bantarkawung.
“Kami memastikan untuk petani menjual gabahnya kebulog, untuk itu kami PPL bersama Babinsa Terjun langsung kelokasi untuk melaksanakan pendampingan.” Ujar Doeleman.

Pada kegiatan tersebut, Tim Serap Gabah (Sergab) Kecamatan Bantarkawung dan Mitra Bulog berhasil menyerap gabah dengan total berat mencapai 2.445 Kg. Seluruh gabah tersebut dibeli dengan harga Rp 6.500,- per kilogram sesuai dengan Harga Pembelian Pemerintah. (Pendim 0713/Brebes//Warto)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.