BAZNAS Banyumas Gelar Servis dan Ganti Oli Gratis untuk 200 Driver Ojol

  • Whatsapp

Sharing is caring!

Bacaan Lainnya

BN News. BANYUMAS || BAZNAS Kabupaten Banyumas kembali menghadirkan program sosial produktif berupa Servis dan Ganti Oli Gratis bagi 200 motor driver ojek online (ojol).

Program ini merupakan kolaborasi BAZNAS Kabupaten Banyumas bersama Sedekah Konsumen Alfamart & Alfamidi serta Bengkel Motor Z-Auto, yang akan dilaksanakan di Kantor BAZNAS Kabupaten Banyumas pada 22–24 Desember 2025.

Ketua BAZNAS Kabupaten Banyumas, Hj. Khasanatul Mufidah, menyampaikan informasi program tersebut melalui grup WhatsApp Harakah NU Kabupaten Banyumas pada Senin (15/12/2025) pukul 19.34 WIB.

Ia menegaskan bahwa program ini merupakan bentuk kepedulian BAZNAS terhadap para pekerja sektor informal.

“Driver ojek online adalah pejuang nafkah yang sangat bergantung pada kondisi kendaraan. Melalui program ini, BAZNAS berikhtiar membantu menjaga motor mereka agar tetap prima dan aman digunakan dalam mencari rezeki,” ujar Hj. Khasanatul Mufidah.

Sementara itu, Wakil Ketua IV BAZNAS Kabupaten Banyumas Bidang Kesekretariatan, SDM & Umum (sementara), KH. Kodir, yang turut membagikan informasi tersebut melalui grup WhatsApp LKKNU Kabupaten Banyumas, menjelaskan bahwa proses pendaftaran dibuat mudah dan terbuka.

“Pendaftaran dilakukan secara daring melalui tautan resmi BAZNAS. Calon peserta cukup melampirkan fotokopi KTP dan Kartu Keluarga. Peserta yang lolos verifikasi akan menerima jadwal servis dan ganti oli gratis sesuai kuota,” jelas KH. Kodir.

Melalui program ini, BAZNAS Kabupaten Banyumas berharap dapat membantu para driver ojol bekerja dengan lebih nyaman dan produktif, sekaligus menghadirkan kemaslahatan dan keberkahan dari dana umat.

(Kontributor : Djarmanto-YF2DOI//warto)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.