Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa Silaturahmi Dan Mengagumi Sosok KH. M Ali Sodikin Pasir Lor Karanglewas

Sharing is caring!

BN News. Banyumas || Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa didampingi istri Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati Hendropriyono atau dikenal dengan Hetty Andika Perkasa, melakukan silaturrahmi ke kediaman salah satu publik figur, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan juga salah satu sosok kesepuhan Desa Pasir Lor KH M. Ali Sodikin yang sangat akrap dipanggil Mbah Sod, Minggu (27/10/2024) Selama 100 menit.

Bacaan Lainnya

Tuan rumah KH M. Ali Sodikin, Menyampaikan ucapan selamat datang Pak Jendral beserta Ibu dan rombongan, terima kasih sudah berkenan berkunjung ke rumah kami yang ada di desa, mohon dimaafkan jika kami sekeluarga dalam menyambut kehadiran Pak Jendral masih jauh dari yang diharapkan.

“Semoga silaturrahminya Pak Jendral bersama ibu menjadi berkah dan mberkahi kami sekeluarga, juga berkah untuk seluruh warga masyarakat desa Pasir Lor dan sekitarnya, Kita semua berharap silaturrahmi hari ini mendapatkan Ridho Allah SWT, Aamiin,” Ungkapnya.

Ditempat yang sama, Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa, Saat ditemui awak media Minggu (27/10/2024) Siang, Menjelaskan kami bersama istri dan rombongan tadi berziarah di Makam Syekh Makdum Wali, makam seorang walinya Alloh yang merupakan penyebar agama Islam pertama di Pasir Luhur pada abad ke 15 atas dasar perintah dari Raden Fatah Demak, dan saat itu ketemu dengan beliau KH. M Ali Sodikin.

“Selama di Makam, kami berzikir dan berdo’a dipimpin oleh beliau KH. M. Ali Sodikin, semoga Allah SWT memberikan Ridho-NYA,” Jelasnya.

Selanjutnya Andika Perkasa, menyampaikan kami sangat kagum dan terkesima melihat keramahan, kekeluargaan, guyub rukun keluarga besar KH. M. Ali Sodikin beserta seluruh masyarakat Desa Pasir Lor, dalam menyambut silaturrahmi kami bersama istri, dan semakin kagum melihat ada seorang anak putri yang mungil pun ikut berdiri berbaris menyambut, tenyata itu cucunya Pak Kiai,

“Alhmdulillah dan berterima kasih bisa bersilaturrahmi, dan diterima dengan rasa kekeluargaan, bisa ketemu, bisa ngobrol langsung dengan Beliau KH M. Ali Sodikin dan keluarganya, Beliau salah satu sosok yang beda dan sangat beda, setelah 5 menit ngobrol semakin tahu dan benar-benar nyata, bahwa beliau sosok yang sangat istimewa, sosok kesepuhan, panutan masyarakat desa Pasirlor, Kec Karanglewas khususnya dan Kabupaten Banyumas pada umumnya,” Jelasnya.

Lebih lanjut Andika Perkasa, menambahkan semakin lama bercerita perihal kehidupan beliau, semakin mendalam kisah cerita kehidupan dan perjuangannya sampai hari ini, Bahagiana masyarakat Desa Pasir Lor, dan harus bersyukur bisa mempunyai sosok seperti beliau, yang bisa menjadi panutan, bisa membawa perubahan banyak hal kebaikan, kemuliaan dan kebahagiaan keselamatan dalam mengarungi kehidupan di dunia dan di akhirat dengan bimbingannya.

“Ini pertemuan pertama dan bukan yang terakhir, kami mohon ijin untuk dapat diterima bisa bersilaturrahmi lagi mendatang, dan sesuai keyakinan kami, kami sangat membutuhkan sosok Mba Sod, untuk membawa perubahan menuju pada kebaikan-kebaikan yang lebih baik lagi dan kemuliaan kehidupan masyarakat Jawa Tengah,” Pungkasnya.

Untuk diketahui, akhir silaturrahmi dilaksanakan foto bersama dengan keluarga besar Mba Sod, sampai Hetty Andika Perkasa pun gemes dan menggendong si putri munggil, dan tak mau ketinggalan moment warga masyarakat yang hadir pun satu persatu meminta foto bersama Pak Jendral dan Ibu. (Djarmanto-YF2DOI//Red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.