Berkah Ramadhan Koramil 12/Tulis Berbagi Tajil Untuk Berbuka Puasa

Sharing is caring!

Batang. Belanegaranews.com || Semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, kali ini Koramil 12/Tulis telah mengadakan kegiatan berbagi takjil kepada para penguna jalan yang melintas didepan Makoramil. Kegiatan yang berlangsung di jalan Pantura tepatnya depan Koramil 12/Tulis, dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Cpm Joko Wahyono dan diikuti oleh seluruh anggota Koramil 12/Tulis beserta Persit Ranting 13. Rabu (12/03/25) sore.

Bacaan Lainnya

Danramil 12/Tulis Kapten Cpm Joko Wahyono usai pembagian takjil menyampaikan, “Kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian dan kebersamaan kami dengan masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah. Semoga apa yang kami bagikan hari ini dapat membantu warga yang sedang menjalankan ibadah puasa.” tuturnya.

“Kami ingin kegiatan ini menjadi wujud nyata kedekatan TNI dengan masyarakat. Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat dan mempererat hubungan tali silaturahmi antara TNI khususnya Koramil 12/Tulis dengan masyarakat di Kabupaten Batang”.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat terus dilakukan secara berkelanjutan selama bulan Ramadhan sebagai bentuk sinergi antara Koramil 12/Tulis dan warga sekitar, serta menciptakan suasana yang penuh dengan hikmah, kebersamaan dan toleransi “pungkas Danramil”.

Turyono, salah satu warga desa Durenombo Subah, sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Terimakasih pak TNI, takjil bapak ini sangat membantu, saya masih dalam perjalanan pulang kerumah dari bekerja di Batang. Semoga takjil ini membawa berkah untuk kita semua, “ucapnya”. (Pendim 0736/Batang//Warto).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.