Kolaborasi Jaga Pangan: Danramil Pabuaran Turun Langsung Serap Hasil Panen Petani

Sharing is caring!

BN NEWS, Sukabumi || Dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional dan menstabilkan harga komoditas pertanian, Danramil 2210/Pabuaran Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi, Kapten Inf Yefri Susanto, memimpin langsung kegiatan penyerapan gabah dan beras dari petani di Desa Bantarsari, Kecamatan Pabuaran, Senin (14/4/2025).

Bacaan Lainnya

Penyerapan ini dilakukan dengan skema harga yang sesuai ketentuan Badan Urusan Logistik (Bulog), yakni Rp12.000 per kilogram untuk beras dan Rp6.500 per kilogram untuk gabah kering panen (GKP). Dalam kegiatan tersebut, Bulog menargetkan minimal pembelian antara 3 hingga 4 ton gabah dari petani lokal.

Kegiatan ini turut didampingi oleh Babinsa Desa Bantarsari Serma Agung, petugas dari Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Pabuaran, serta anggota Pos Polisi Pabuaran. Sinergi lintas sektor ini menjadi bukti komitmen bersama dalam memperkuat ekosistem pertanian lokal dan mendukung kesejahteraan petani.

Kapten Inf Yefri Susanto menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan ini merupakan bagian dari peran aktif dalam menjaga ketahanan pangan daerah.

“Kami hadir untuk memastikan bahwa hasil panen petani dapat terserap dengan harga yang layak. Ini sekaligus menjadi motivasi bagi petani untuk terus meningkatkan produktivitas,” ujarnya.

Dengan adanya penyerapan ini, para petani diharapkan memiliki kepastian pasar dan harga yang kompetitif, sehingga mampu meningkatkan pendapatan dan memperkuat perekonomian pedesaan. (Cepi Gantina/P0622)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.