BBM Resmi Naik, Kapolsek Cikajang Bersama Anggota Langsung Lakukan Monitoring di SPBU

Sharing is caring!

BN News // Garut – Pemerintah resmi mengumumkan kenaikan harga  Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi dan non subsidi. Penyesuaian harga BBM tersebut berlaku satu jam sejak diumumkannya pada Sabtu (3/9/2022) yakni berlaku sejak pukul 14.30 WIB.

Menyikapi hal tersebut, Kapolsek Cikajang Iptu Sularto bersama anggota Brigadir Ridwan Thoharudin melakukan monitoring disetiap SPBU diwilayah hukum Polsek Cikajang Polres Garut.

Dikatakan Iptu bahwa paska pemerintah mengumumkan kenaikan BBM dirinya bersama anggota langsung melakukan monitoring di setiap SPBU diwilayah hukumnya.

“Begitu pemerintah mengumumkan kenaikan BBM, kami langsung bergerak melakukan monitoring di dua SPBU yang berada diwilayah Kecamatan Cikajang. Alhamdulillah situasi dilapangan kondusif. Kondisi penyesuaian harga BBM terpantau lancar,” kata Iptu Sularto saat di wawancarai media di SPBU Barubandung, Desa Mekarjaya, Kecamatan Cikajang. Sabtu (3/9/2022)

Masih menurutnya, “kenaikan ini diterima oleh masyarakat tanpa ada kepanikan. Sehingga pukul 14.30 wib naik, pada waktu itu langsung dilakukan penyesuaian harga dimesin pengisian BBM. Sehingga masyarakat lancar seperti biasa, masyarakat membeli BBM tidak ada kepanikan dan tidak ada antrian,” katanya.

Ketersediaan BBM, Iptu Sularto menyebutkan di dua SPBU yang berada diwilayah hukumnya ketersediaan BBM cukup stoknya.

Diakhir dirinya menghimbau kepada masyarakat agar tidak panik dengan kenaikan BBM. Karena menurutnya hal ini sudah menjadi keputusan bangsa dan negara.

“Masyarakat diharapkan dapat mengerti dan tetap tercipta Kondusifitas yang aman dan tentram,” pungkasnya. (Cepi Gantina)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.