East Java Investival 2022, dibuka oleh Gubernur Jawa Timur

Sharing is caring!

BN News // Surabaya – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa membuka East Java Investival 2022, bertempat di Tunjungan Plaza Convention Hall lantai 6 Surabaya tanggal 14 September 2022 pukul 13.30 wib.Acara pembukaan East Java Investival di hadiri Kementerian Investasi BKPM RI, Imam Soejoedi, SE, MM, Walikota Surabaya Eri Cahyadi, Bupati Lumajang H.Thoriqual, HAG.,S.AG., MM,. Turut hadir juga PT INKA. Greenfielas, PT Agape Sinar Nusantara, PT Wijaya Prawira Perkasa, para pengusaha.

Dalam sambutannya Khofifah mengatakan, “Jawa Timur merupakan provinsi dengan kemudahan berbisnis tertinggi di Indonesia dengan tingkat daya saing ke- 2 setelah DKI Jakarta.Saat ini investasi di Jawa Timur mencapai 53.5 Triliun sampai dengan juni 2022 yang mana merupakan peringkat ke-3 dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia. Dalam acara pembukaan East Java Investival 2022 juga di lakukan penanda tanganan kerjasama UMKM yang ada di Jawa Timur, yang nantinya akan memberikan kemudahan serta pelayanan yang baik untuk investasi,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama juga Wakil Direktur PT Agape Sinar Nusantara, Alan Saputro menjelaskan akan melakukan supply berupa tebon dan jagung pipil ke Greenfiels yang juga akan berinvestasi dalam pengelolah limbah yang nantinya akan di proses menjadi bahan baku remediasi tanah dan bahan baku pupuk organik yang akan di gunakan oleh pasar lokal maupun pasar export ke Dubai dan beberapa negara Afrika lainnya. Limbah setelah diolah sangat berguna terhadap masyarakat dan petani. Setelah acara selesai Khofifah sempat berkeliling melihat stan – stan yang ada dari pengusaha pengusaha yang sudah berinvestasi di Jawa Timur. (Joni)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.