Apel Bersama TNI/Polri Wujudkan Kondusifitas Wilayah dan Netralitas Dalam Pemilu

Sharing is caring!

BN News. Batang || Kodim 0736 bersama Polres Batang menggelar apel sinergitas, sebagai wujud dukungan terhadap kebijakan Pimpinan Komando Atas. Dalam apel yang diikuti 500 personel, Dandim 0736/Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman menegaskan, mendekati tahun politik, seluruh anggota TNI/Polri tidak terlibat dalam politik aktif maupun praktis.

Bacaan Lainnya

“Jadi kami pastikan semua anggota akan bersikap netral,” tegasnya, usai memimpin apel sinergitas didampingi Kapolres Batang AKBP Saufi Salamun, di Jalan Veteran Kabupaten Batang, Selasa (7/3/2023).

Kodim dan Polres akan makin intensif melakukan patroli menjelang dan saat pesta demokrasi ke wilayah-wilayah yang dimungkinkan akan bereskalasi politik cukup tinggi.

“Sampai saat ini wilayah Kota Batang masih tergolong kondusif. Semoga wilayah Kabupaten Batang Kondusivitasnya tetap terjaga,” tegasnya.

Sementara ditempat yang sama Kapolres Batang AKBP Saufi Salamun memastikan ke depan kegiatan gabungan TNI/Polri akan ditingkatkan, baik TNI AD, maupun AL, menyesuaikan dinamika masyarakat setempat.

“Kegiatan tersebut akan intensif digelar hingga seluruh tahapan pemilu terlaksana dengan baik dan lancar. Kami siap menciptakan rasa aman di wilayah Kabupaten Batang,” bebernya.

Apabila suasana Kamtibmas terjaga, tentu masyarakat bisa beraktivitas dengan lancar, pasti seluruh tahapan pemilu selesai tepat waktu.

(Sumber : Pendim 0736/Batang // Rep : Warto).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.