Gotong Royong Bersama Masyarakat Gome, Satgas TNI 300 Siliwangi Buat Lapangan Sepak Takraw Di Papuua

Sharing is caring!


BN NEWS || Kab. Puncak – Gelorakan semangat Gotong Royong dan berolahraga bagi warga Kampung Gome, Distrik Gome, Kab.Puncak, Papua Tengah, Satgas Mobile Raider 300/Brajawijaya, Kodam III Siliwangi bergotong-royong membangun Lapangan Sepak Takraw di Gome yang diperuntukkan bagi masyarakat Gome.

Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Mobile Raider 300/Brajawijaya, Letkol Inf Afri Swandi Ritonga dalam rilis tertulisnya di Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak Papua. Minggu (03/12/2023)

Bacaan Lainnya


Danpos Gome Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi, Lettu Inf Reza Pahlawan, menyampaikan bahwa kehadiran lapangan Sepak Takraw ini akan membangkitkan animo para pemuda dan anak-anak untuk menggeluti olahraga ini, serta melihat banyak potensi yang kami lihat dari para pemuda di kampung Gome, kita hadirkan lapangan ini sebagai upaya Satgas memajukan olahraga sepak takraw.

Pembagunan Lapangan Sepak Takraw ini merupakan salah satu Perintah Pangdam III Siliwangi, Mayjen TNI Erwin Djatniko yang selalu menekankan kepada Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi agar Selalu membatu Masyarakat dan menjadi Solusi ditengah-tengah masyarakat khususnya di daerah Gome agar mereka memiliki sarana Olah Raga.

“Kami sangat berterimakasih kepada Bapak Pandam III Siliwangi yang selalu memberikan kami dukungan Moril dan Materil. Segala bentuk Bantuan dukungan sarana dan Prasarana yang kami laksanakan dalam rangka membantu masyarakat khususnya di bidang Kemanusiaan dan Kesejahteraan masyarakat banyak didukung oleh Bapak Pangdam III Siliwangi”. Ujar Dansatgas.

“Dengan dibangunnya Lapangan Sepak Takraw ini, diharapkan akan membangkitkan semangat warga, khususnya remaja dan anak-anak untuk bermain olahraga Sepak Takraw,” tutur Dansatgas.

Lebih lanjut dikatakan, dengan tersedianya sarana dan prasarana olahraga, langkah ini juga merupakan upaya Satgas TNI 300 Siliwangi untuk menggelorakan semangat berolahraga di wilayah Papua, sekaligus juga menghadirkan gaya hidup sehat agar warga terhindar dari penyakit,” tambah Dansatgas.

Sementara itu, salah satu tokoh pemuda Gome, Bapak Yulianus Murib, mengucapkan terimakasih kepada Pos Gome Satgas Satgas Yonif Raider 300/Brajawijaya, yang peduli dengan warga, berkat hadirnya lapangan takraw ini.

“Terima kasih kepada abang TNI Pos Gome yang telah peduli kepada kami, rasa bangga dan hormat kami untuk abang TNI, mari kita rajin berolahraga dan rawat sarana dan prasarananya ini agar dapat dinikmati oleh masyarakat Kampung Gome,” pungkas Bapak Yulianus Murib. (R300/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.