Dandim Solo : “Safari Sholat Jum’at, Sebagai Sarana Penyambung Komunikasi Dengan Warga

Sharing is caring!

Solo, Belanegaranews.com – Dalam rangka mempererat komunikasi serta untuk lebih dekat lagi dengan masyarakat, Forkopimda Kota Surakarta yang terdiri dari Wakil Walikota Surakarta, Ahmad Purnomo, Dandim 0735 Surakarta, Letkol Inf Ali Akhwan, SE, dan Waka Polres Surakarta, AKBP Andi Rifa’i beserta jajarannya masing-masing, melaksanakan Safari Sholat Jumat di Masjid Al-Amin Penjalan RT. 02 RW. 04 Kelurahan Gandekan, Kecamatan Jebres, Kabupaten Surakarta. Jum’at (8/2/2019).

Selain kewajiban bagi laki-laki yang beragama Islam, safari Sholat Jumat Forkompimda tersebut adalah upaya untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat dan tokoh agama di wilayahnya.

Dalam kesempatan tersebut, setelah selesai melaksanakan sholat Jum’at, di laksanakan dialog langsung dengan masyarakat dan tokoh agama untuk menyampaikan pesan-pesan tentang Kamtibmas, Penyampaian Himbauan, Sosialisasi dan juga mendengarkan langsung keluhan, kritik dan saran dari masyarakat tentang pelayanan Porkompimda Kota Surakarta.

Sementara itu, Dandim 0735 Surakarta, Letkol Ali Akhwan, SE dalam sambutannya mengatakan, beberapa manfaat dari dialog.

“Banyak sekali manfaat berdialog dengan warga masyarakat itu, diantaranya bersilaturahmi, selain itu juga masyarakat bisa menyampaikan unek-unek dalam forum seperti ini,” ujarnya.

Diakhir sambutannya, Dandim menyampaikan bahwa “keamanan Kota Surakarta adalah tanggung jawab kita bersama, bukan tanggung jawab TNI dan Polri saja,” pungkasnya. (Pns Agus Kemplu Pendim 0735 Surakarta)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.