Dandim 0711/Pemalang Pimpin Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci HUT Kemerdekaan RI ke-78 Tahun 2023

Sharing is caring!

BN News. Pemalang || Komandan Kodim (Dandim) 0711/Pemalang Letkol Inf Ade Afri Verdaniex, S.I.P., memimpin Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023 yang bertema ‘“Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”, di TMP Jayana Sureng YUdha Penggarit kecamatan Taman kabupaten Pemalang, Rabu malam (16/8/2023).

Bacaan Lainnya

Apel kehormatan dan renungan suci merupakan momentum penting dalam mengingat, menghargai Jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi tegaknya NKRI serta bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa-jasa pahlawannya.

Kegiatan tersebut dihadiri Plt. Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat, ST., Ketua DPRD Tatang Kirana, S. Ip., Kapolres Pemalang AKBP. Yovan Fatika Handhiska Aprilaya, S.I.K., M.H., Kajari Pemalang Fanny Widiastuti, SH., MH., Kepala Pengadilan Agama Salahudin Sibaga Bariang, SH., MH., Ketua Pengadilan Negeri Pemalang Cahyono Riza SH,. MH., Pj. Sekda Pemalang Dr. Drs. Moh Sidik, M. Si., Kepala Kantor Kementrian Agama Pemalang H. Roziqun, S. Ag, M., Pdi., Palaksa Lanal Tegal Mayor Mar Sukirno Hadi Wbowo, Kadisops satradar 2014/Tegal Mayor Hendra Kristanto, Para kepala OPD Kab. Pemalang, Para Danramil dan Perwira Staf jajaran Kodim 0711/Pemalang.

Sedangakan pasukan AKRS antara lain Korsik Pemda Pemalang, anggota Kodim 0711/Pemalang, Lanal Tegal, Satradar 2014/Tegal, Polres Pemalang, Korpri, Gabungan Polhut, Linmas dan Banser Pemalang.Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan yang di pimpin oleh komandan upacara Danramil 04/Comal Kapten Arm Andumiyanta dan dilanjutkan pembacaan naskah apel kehormatan dan renungan suci oleh inspektur upacara Dandim 0711/Pemalang Letkol Inf Ade Afri Verdaniex, S.I.P.

“Kami yang hadir pada hari Kamis tanggal 17 Agustus 2023 pukul 00.00 Wib pada Upacara memperingati akan jasa-jasa para Pahlawan, menyatakan hormat yang sebesar-besarnya, atas keiklasan dan kesucian saudara-saudara sebagai pahlawan dalam pengabdian terhadap perjuangan demi kebahagiaan negara dan bangsa,”.

“Kami bersumpah dan berjanji, perjuangan saudara-saudara adalah perjuangan kami pula dan jalan kebaktian yang saudara-saudara tempuh adalah jalan kami juga, Kami Berdo’a Semoga Saudara-Saudara diterima oleh Tuhan YME serta mendapat tempat yang sewajarnya” tutur Dandim, saat membacakan naskas apel kehormatan dan renungan suci.

Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2023 dilaksankan dengan penuh hikmat. (Sumber : Pendim 0711/Pemalang//Jurnalis : Warto).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.