Pangkalan Udara Atang Sendjaja Bogor, Menerima 8 Pesawat Helikopter H-225M dari Kemenhan

Sharing is caring!

BN NEWS || Bogor – Pangkalan TNI Angkatan Udara Atang Sandjaja (ATS) Bogor, Jawa Barat, semakin kuat setelah menerima 8 Pesawat Helikopter H-225M dari Kementerian Pertahanan. Jumat (01/12/2023)

Bacaan Lainnya

Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto langsung memimpin penyerahan Helikopter H-225M dan diterima oleh Kepala Staf Angkatan Udara (KASAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo di Pangkalan Udara Atang Sandjaja.

Penyerahan 8 Helikopter ini merupakan salah satu kebijakan dari Menhan, dalam melaksanakan Modernisasi, Pembangunan Kekuatan TNI, khususnya TNI AU melalui program pengadaan Alustista yang canggih dan modern.

Helikopter H-225M ini dilengkapi dengan berbagai sistem fitur canggih yang diperlukan dimasa saat ini dan dilengkapi dengan sistem senjata generasi baru
Untuk berbagai misi operasi militer dimasa mendatang.
Badan Pesawat yang sangat besar dengan Kapasitas 28 orang Pasukan dikabin dan 2 orang awak pesawat.

Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto mengatakan, “Pesawat Helikopter H-225M angkut berat ini merupakan pertahanan Kekuatan bagi Skadron Udara 8 Wing 4 Pangkalan Udara Atang sendjaja Bogor,” katanya.

“Helikopter ini dikenal dengan Helikopter yang aman, canggih, andal, kuat dan serbaguna yang mampu dipergunakan berbagai misi seperti Operasi khusus, SAR, pengawasan Maritim, evakuasi medis dan bantuan tembakan dari Udara.” sambung Menhan.

Helikopter H-225M, merupakan produk kerjasama industri antara PT Dirgantara Indonesia dengan Airbus Helikopter.

(Zaenal DR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.