BN NEWS || Sumedang – Babinsa Desa Gunturmekar Koramil 1003/Tanjungkerta Kodim 0610/Smd Sertu Aang Hunaepi beserta 2 Orang Anggota Babinsa dan masyarakat melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan material dan penurunan atap genting roboh rumah milik Bapak Ikin yang diakibatkan pasca gempa, bertempat di Dusun Bogeg RT.02 RW.02 Desa Gunturmekar Kecamatan Tanjungkerta. Sabtu (06/01/2024)
Salah satu reruntuhan bangunan rumah terdampak yang dibersihkannya itu, yakni rumah milik Bapak Ikin yang bertempat di Dusun Bogeg RT.02 RW.02 Desa Gunturmekar Kecamatan Tanjungkerta.
Di sana sertu Aang Hunaefi bersama anggota babinsa lainnya dan warga membersihkan puing-puing bangunan dan menurunkan atap genting, sehingga kini lahan bekas rumah itu sudah bersih, dan bisa segera dibangun kembali rumah baru oleh pemiliknya.
“Kami dari pihak TNI khususnya Koramil 1003/Tajungkerta akan selalu siap membantu setiap kesulitan warga sekitar, dan akan selalu berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait, yang tujuannya untuk kesejahteraan masyarakat,” pungkas Sertu Aang.
Pemilik rumah Bapak Ikin, pada kesempatan tersebut, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh para anggota TNI khususnya anggota Koramil 1003/Tjk, sehingga pembongkaran penurunan genting dan pembersihan puing puing terselesaikan dengan cepa. (P0610|Red)