Danramil 1116/Cikajang Hadiri Kegiatan Bimbingan Teknis Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Se-Kecamatan Banjarwangi

Sharing is caring!


BN NEWS || Garut – Danramil 1116/Cikajang, Kapten Inf Hartono Panggabean, menghadiri kegiatan Bimbingan Teknis Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se Kecamatan Banjarwangi, bertempat di GOR Desa Mulyajaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut. Minggu (11/2/2024)

Kegiatan yang berlangsung di GOR Desa Mulyajaya ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan peningkatan keterampilan kepada para pengawas TPS dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab mereka menjelang Pemilihan Umum tahun 2024 yang akan digelar pada 14 Februari 2024.

Bacaan Lainnya

Kapten Inf Hartono Panggabean dalam sambutannya menyampaikan pentingnya peran dan tanggung jawab para pengawas TPS dalam mendukung kelancaran pelaksanaan Pemilu.

“Tugas kalian sebagai pengawas TPS adalah sangat penting dalam menjaga keabsahan dan keadilan suara dalam Pemilu ini. Kalian harus memahami betul peraturan dan tata cara pengawasan TPS serta melaksanakan tugas dengan profesional dan objektif,” ujar Kapten Inf Hartono.

Lebih lanjut Danramil juga memberikan penekanan tentang pentingnya kerjasama antara pengawas TPS dengan aparat keamanan dalam hal ini TNI-POLRI dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilu.

“Kami akan terus mendukung dan bekerja sama dengan para pengawas TPS untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama Pemilu berlangsung,” katanya.

Para peserta bimbingan teknis yang hadir terdiri dari pengawas TPS yang berasal dari berbagai Desa di Kecamatan Banjarwangi. Mereka mendapatkan penjelasan mengenai tugas dan wewenang pengawas TPS, tata cara pengawasan, serta pemahaman tentang petunjuk teknis pelaksanaan Pemilu.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengawasan TPS dan memastikan Pemilu dapat terlaksana dengan adil, transparan, dan jujur. Selain itu, pengawas TPS diharapkan dapat memahami secara mendalam aturan pelaksanaan Pemilu serta dapat mengambil langkah-langkah yang tepat dalam mengatasi masalah yang mungkin timbul selama pelaksanaan pemilihan.

Kegiatan Bimbingan Teknis pengawas TPS ini merupakan salah satu upaya dari Panwaslu dalam menjaga kualitas demokrasi. Koramil 1116/Cikajang berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh dan menjaga keamanan serta keberlangsungan proses Pemilu yang berjalan dengan lancar dan aman.

Kegiatan tersebut diharapkan menjadi pengetahuan dan bekal bagi para pengawas TPS dalam menjalankan tugas mereka sebagai pengawas suara masyarakat di Pemilu mendatang.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Forkopimcam Banjarwangi, Danpos Ramil Banjarwangi, Kepala Desa Mulyajaya, Panwaslu Kecamatan Banjarwangi, Babinsa, Babinmas dan para peserta. (Cepi Gantina)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.