Silaturahmi Kamtibmas Polres Blora Bersama Wartawan dan Tokoh Masyarakat

Sharing is caring!

Blora, Belanegaranews.com – Rabu, 13 Februari 2019, pukul 09.00 wib bertempat di Ruang Pertemuan Rumah Makan Mr.Green Jepon, di laksanakan Silaturahmi Kamtibmas Polres Blora Polda Jateng Bersama Wartawan Dan Para Tokoh Masyarakat Kabupaten Blora.

Kegiatan tersebut sekaligus untuk
Memperingati Hari Pers Nasional 2019 dan HUT PWI ke 73 Kabupaten Blora.Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Blora AKBP Antonius Anang, S.I.K.,M.H bersama Wakapolres Kompol Drs.M.Samdani, M.H., Pejabat Utama Polres Blora,Kapolsek jajaran dan juga Kasi Humas Jajaran Polsek Polres Blora.

Sementara itu Ketua PWI Blora Bapak Wahono, S.Sos, S.Kom  selaku ketua PWI Blora hadir bersama anggota PWI dan awak media se Kabupaten Blora, serta Humas Instansi Kabupaten Blora. Tidak ketinggalan Ketua FKUB Blora, Ketua PCNU, ketua PD Muhammadiyah Blora, dan Tamu Undangan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Blora AKBP Antonius Anang,S.I.K.,M.H mengajak insan pers di Blora untuk menyajikan berita yang menyejukkan menjelang pemilu 2019.
Kapolres juga berharap, wartawan di Blora kedepan lebih profesional dan kredibel dalam menjalankan tugas jurnalistiknya.

“Di ulang tahun PWI ini, saya mengajak insan pers, Humas untuk sama-sama kita mendukung sinergi menciptakan Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif terutama menjelang pemilu. Kepada rekan wartawan dalam hal pemberitaan berikan informasi yang positif, yang menyejukkan yang dapat membangun masyarakat Blora,” terang Kapolres.

Kapolres menjelaskan, hingga saat ini situasi Kamtibmas di Blora tergolong aman dan kondusif. Untuk itu pihaknya meminta media dan tokoh masyarakat ikut berperan aktif menjaga kondusifitas yang ada.

“Saya juga mohon kepada tokoh agama dan masyarakat ikut aktif  Bersama-sama mengajak masyarakat menjaga keamanan. Kejadian yang saat ini membikin resah masyarakat Jateng, terkait pembakaran mobil dan motor yang terjadi di kota Semarang mudah-mudahan cukup sampai disana tidak bergeser ke kabupaten Blora,” ucap Kapolres.

Sementara itu, Ketua PWI Blora, Wahono sepakat dengan keinginan Kapolres yang menginginkan media membuat berita  menyejukkan selama pemilu 2019.

“Kita tanpa diminta, akan berupaya membuat berita yang menyejukkan demi mendukung kondusifitas di Blora. Yang jelas kita (media) akan bekerja sesuai kode etik jurnalistik,” jelas Wahono.

Acara peringatan Hari Pers Nasional 2019 dan HUT PWI ke 73 diakhiri dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan Kapolres dan diserahkan kepada ketua PWI Blora Wahono. (Pendim Blora)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.