BN NEWS. – Samarinda
Untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 di lingkungannya, Jajaran Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) melakukan aksi bersih-bersih. Seluruh tempat di Markas Korem yang terletak di Jl. Gajah Mada No. 11 Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur disemprot disinfektan, Selasa, (24/3/2020).
Kapenrem 091/ASN Kapten Arh Azrul Azis mengatakan “Mewabahnya Virus Corona atau covid-19 di sejumlah daerah di Indonesia, termasuk di Kalimantan Timur ( Kaltim), membuat semua pihak meningkatkan kewaspadaan. Untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 di lingkungannya Markas Korem 091/ASN, anggota Denkesyah 06.04.01 Samarinda melakukan aksi penyemprotan disinfektan.
Semoga saja dengan cara penyemprotan cairan disinfektan ini bisa meminimalisir perkembangan virus Corona yang biasa disebut dengan istilah Covid -19 dilingkungan Markas Korem 091/ASN.
Kapen juga mengungkapkan, bahwa Danrem 091/ASN Brigjen TNI Widi Prasetijono sudah menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS serta seluruh keluarga agar menghindari kerumunan, jarak orang dengan orang dimanapun harus lebih satu meter, sering cuci tangan pakai sabun, komsumsi gizi seimbang, perbanyak sayur dan buah, jangan komsumsi daging yang tidak masak, rajin olahraga dan istirahat cukup, gunakan masker bila batuk atau pilek, bila batuk, pilek dan sesak napas segera ke fasilitas kesehatan dan perbanyak do’a kepada Tuhan Yang Maha Esa. [Penrem 091/ASN]