Polres Cianjur Dapat Apresiasi Dukung Percepatan Vaksinasi Pelajar Sebelum PTM untuk Mencapai Herd Immunity

Sharing is caring!

Reporter : Taufik Winata
Cianjur – Jawa Barat

BN News | CIANJUR ~

Kapolres Cianjur, AKBP Doni Hermawan, S.H.,S.IK.,M.Si kunjungi pelaksanaan vaksinasi covid-19 untuk para pelajar di SMA Negeri 1 Ciranjang, Senin,(16/08/21)

Polres Cianjur menargetkan 1000 orang pelajar untuk divaksinasi,dan dibagi menjadi empat hari kegiatan vaksin untuk menghindari kerumunan.

Menurut informasi yang dihimpun Belanegaranews.com dari Kasi Humas Polres Cianjur,Iptu Acep Nanda Rahardja, Kapolres Cianjur berharap dalam penanganan pandemi covid-19, perlunya kolaborasi dengan semua pihak,kegiatan vaksinasi untuk pelajar adalah salah satunya dalam percepatan vaksinasi covid-19 khususnya dalam menyambut Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

“Vaksinasi dalam rangka Menyambut Kemerdekaan RI ke-76 merupakan langkah Polres Cianjur bersama SMAN 1 Ciranjang guna mendukung program vaksinasi Covid-19 untuk mencapai herd immunity (kekebalan komunitas*red) agar segera tercapai di hari kemerdekaan, bisa hidup normal lagi.”ujar Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan.

AKBP Doni juga mengimbau kepada para pelajar, meskipun telah divaksin bukan berarti bebas seperti sebelum pandemi. Tetap patuhi protokol kesehatan dan 5M.

Dalam kegiatan vaksinasi, hadir Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI Prov Jabar, Endang Susilastuti, S.E., M.M.Pd.

Endang, memberikan apresiasi atas dukungan Polres Cianjur dalam kegiatan vaksinasi covid-19 yang di laksanakan di Gedung SMA Negeri 1 Ciranjang.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Polres Cianjur dan para siswa karena telah mau mendukung program vaksin, harapannya setelah divaksin ini, para siswa menjadi agen untuk mensosialisasikan kepada masyarakat betapa pentingnya untuk divaksin covid-19 ini.” ucapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.