Kader Partai Golkar Kabupaten Cilacap bersama warga masyarakat ikuti Vaksin Merdeka Candi

Sharing is caring!

Reporter:Warto

Sumber:Humas Polres Cilacap

BN NEWS | CILACAP

500 lebih Kader Partai Golkar Kab. Cilacap ikuti Vaksin Merdeka Candi di Gedung DPD Partai Golkar Kabupaten Cilacap, Sabtu. (14/8/2021).

Ketua DPC Partai Golkar Sindy Syakir M.Si bersama para pengurus DPC Partai Golkar dan Kader Partai Golkar Kab. Cilacap melaksanakan Vaksin di Gedung DPD Partai Golkar Kabupaten Cilacap.

Sasaran Vaksin sebanyak 500 Orang namun antusias warga yang cukup banyak sehingga tadi pagi kader Partai Golkar dapat melaksanakan vaksin melebihi target yaitu sebanyak 527 Orang.

Ketua DPC Partai Golkar Sindy Syakir M.Si mengapreasi antusias warga yang menginginkan untuk di vaksin.

Lebih lanjut Ketua DPC Partai Golkar Sindy Syakir M.Si menyampaikan bahwa dwngan kegiatan vaksinasi ini diharapkan kader Partai Golkar mempunyai _herd immunity_ sehingga menjadikan kader Partai Golkar yang sehat kuat dan tangguh, mampu menghadapi tantangan tugas tugas ke depan dalam mengisi kemardekaan Republik Indonesia.

Sementara di Pendopo Desa Jetis Kec. Nusawungu Kab Cilacap juga telah dilaksanakan Vaksinasi Merdeka Candi untuk warga Desa Jetis Kecamatan Nusawungu. Adapun sasaran Vaksinasi adalah warga masyarakat dengan jumlah sasaran 50 orang namun yang tervaksin hanya 45 orang adapun yang lain tidak divaksin karena alasan kesehatan dan tidak hadir.

Di Balai Desa Karangputat Kec. Nusawungu Kab Cilacap juga dilaksanakan Vaksinasi Merdeka Candi untuk warga Kecamatan Nusawungu dengqn sasaran warga masyarakat sejumlah 134 orang.

Kegiatan Vaksinasi Merdeka Candi ini akan dilaksanakan terus menerus dan berkelanjutan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76, dengan harapan dapat mendukung program pemerintah menjadikan masyarakat khusunya Kabupaten Cilacap menjadi masyarakat yang sehat dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

1 Komentar